-->
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
5 Cara Mendapatkan Uang dari Aplikasi ClipsClaps

5 Cara Mendapatkan Uang dari Aplikasi ClipsClaps

Saat ini ada banyak sekali cara untuk menghasilkan uang, salah satunya dengan menggunakan aplikasi ClipClaps. Aplikasi clipclaps adalah sebuah aplikasi sosial media yang menyediakan video-video singkat yang cukup lucu-lucu, tak hanya video. Aplikasi ini juga memberikan game yang sangat seru untuk dimainkan

Selain bisa menonton video dan bermain game. Ternyata anda juga bisa mendapatkan uang dari aplikasi clipclaps loh. Apabila anda sudah menonton video selang beberapa detik bahkan menit, Anda langsung akan mendapatkan sebuah peti. Peti tersebut ada 3 jenis yaitu, peti biru, silver, dan juga emas. Apabila anda sudah mendapatkan peti, maka anda akan mendapatkan koin yang bisa anda tukarkan dengan uang.

Aplikasi ini sendiri sudah diunduh sebanyak 10 juta lebih dan sudah mendapatkan ulasan yang sangat baik dari penggunanya. Lantas, bagaimana cara menghasilkan uang dari aplikasi clipclaps? Caranya mudah kok. Anda ikuti saja tips yang akan saya berikan di ulasan berikut ini

Download Aplikasi ClipClaps

Jika anda belum mempunyai aplikasi ClipClaps. Maka anda bisa mengunduhnya dibawah ini, aplikasi dibawah ini juga sudah tersedia di PlayStore kok. Agar tidak pergi lagi ke PlayStore, maka saya sediakan saya linknya dibawah ini.

ClipClaps - Reward For Laugh
ClipClaps Last Update GRAND CHANNEL ENTERTAINMENT LIMITED

Cara Mendapatkan Uang dari ClipClaps

Sebenarnya ada beberapa cara untuk mendapatkan uang dari aplikasi ini, mulai dari absen harian, bermain spin, bermain game, dan masih banyak lagi. Untuk lebih lengkapnya anda bisa langsung simak saja ulasan berikut ini:

1. Menonton Video

Cara mendapatkan uang dari aplikasi clipclaps yang pertama yaitu dengan cara menonton video. Aplikasi ini sendiri sudah menyediakan beberapa video yang sudah siap anda tonton, video-video tersebut durasinya berbeda-beda. Ada yang 10 detik, ada yang 15 detik, bahkan ada yang bermenit-menitan

Apabila anda sudah menonton video tersebut dalam jangka waktu yang sudah ditentukan, maka anda akan mendapatkan sebuah peti. Dimana nantinya peti tersebut bisa anda buka, apakah anda mendapatkan koin, kartu, dan sebagainya.

2. Upload Video

Tak hanya menonton video, ternyata anda juga bisa loh mengupload video ke aplikasi clipclaps. Sama halnya seperti youtube, jika anda sudah mengupload video. Maka anda akan mendapatkan koin sesuai dengan jumlah tayang video anda, apabila anda mendapatkan banyak penonton, maka dapat dipastikan anda akan meraup banyak sekali keuntungan dari video tersebut

Lalu bagaimana cara mendapatkan video tersebut? Nah, caranya ternyata cukup mudah daripada aplikasi YouTube loh, jika di youtube harus menggunakan video original. Maka di aplikasi ClipClaps, anda bisa mendownload secara asal dari sosial media lainnya seperti instagram, facebook, youtube, dan sebagainya.

Usahakan untuk mencari video yang berdurasi 7-30 detik, dan usahakan juga tidak ada watermark seperti watermark TikTok, dan sebagainya. Apabila video tersebut terdapat watermark nya, maka dapat dipastikan video anda ditolak.

3. Bermain Spin

Cara mendapatkan uang dari aplikasi clipclaps selanjutnya yaitu dengan cara bermain spin, untuk mendapatkan spin ini anda harus menunggu selama 7 hari untuk Mega Spin, dan 5 jam untuk Lucky Spin. Hadiah dari Lucy Spin anda bisa mendapatkan Koin, Peti, dan juga Dollar.

Sedangkan di Mega Spin anda akan mendapatkan dollar, nominal dari dollar tersebut cukup lumayan kok, Anda bisa mendapatkan dollar mulai dari $0.01 hingga $1.00 (Jika hoki).

4. Memasukan Kode Ajaib

Source : MahesNetwork

Widih ternyata aplikasi ada kode ajaibnya ya hehe. Cara ini sangat wajib untuk anda lakukan, mengapa? Karena anda akan mendapatkan peti langka yang berisikan dollar, kartu koin, kartu dollar, dan masih banyak lagi.

Lalu apa yang dimaksud dengan kode ajaib tersebut, kode ajaib yang saya maksud tersebut hanyalah sebuah kode yang bisa membuat anda mendapatkan peti langka. Anda bisa memasukan kode : 3615568049.

Untuk memasukan kode tersebut, Anda bisa klik menu Hadiah setelah itu klik menu Menebus, kemudian anda masukan kode ajaib yang sudah saya berikan diatas.

5. Bermain Game

Cara mendapatkan uang dari aplikasi clipclaps yang terakhir yaitu dengan bermain game. Nah, aplikasi ini sudah menyiapkan beberapa game yang bisa anda mainkan. Game tersebut seperti Coin Cat, Aquarium, Bricks Breaker, Battle Blocks, Lucy Dog, Super 7, dan yang terakhir yaitu Extreme 8.

Di dalam game tersebut, Anda akan mendapatkan koin, dolar, dan masih banyak lagi. Cara ini mungkin sangat direkomendasikan daripada anda menonton video, hal ini dikarenakan bayaran dari bermain game cukup besar jika anda konsisen untuk melakukannya.

Metode Pembayaran ClipClaps

Sejak awal dirilis aplikasi ini hanya menyediakan beberapa metode pembayaran saja. Namun, yang menarik saat ini adalah aplikasi ClipClaps sudah menerima metode pembayaran Indonesia loh. Lalu apa saja sih itu? 

  • PayPal
  • Pulsa All Operator
  • Dana
  • Gopay
  • OVO

Nah, itulah metode pembayarannya saat ini. Sebelumnya ada 2 metode pembayaran saja yaitu PayPal dan Pulsa All Operator. Namun saat ini ada banyak sekali metode pembayaran yang bisa anda gunakan.

Demikianlah artikel kali ini yang dapat saya sampaikan tentang cara mendapatkan uang dari aplikasi clipclaps. Mudah-mudahan dengan adanya artikel ini bisa menambah uang jajan anda ya, untuk mendapatkan dollar yang banyak. Anda harus konsisten untuk melakukannya, dan jangan mudah menyerah ya. Semoga bermanfaat!